Blog yang berfokus pada kecerdasan otak, menyediakan tips trik meningkatkan kecerdasan, kepandaian, kepintaran otak supaya menjadi pribadi yang lebih cerdas

Kamis, 07 April 2016

01.24 | by Unknown | Categories: , , , , | No comments
Otak merupakan bagian terpenting dalam tubuh Anda, dikarenakan otak memiliki fungsi yaitu mengatur dan mengendalikan gerakan, perilaku, dan fungsi dalam tubuh anda. Otak memiliki volume sekitar 1.350cc dan terdiri atas sekitar 100 juta neuron atau yang biasa disebut sel saraf. Akan tetapi kebanyakan manusia tidak dapat menggunakan kinerja otak secara sempurna entah karena faktor usia, kebiasaan, dan faktor eksteral lingkungan. 
 
Sekarang bisa Anda bayangkan bagaimana jika Anda mampu meningkatkan kinerja otak yang terdiri 100 juta sel saraf, maka Anda mampu mengeluarkan semua potensi dan kemampuan Anda secara maksimal. Jangan hanya melatih tubuh Anda saja dengan rajin berolahraga tapi latihlah kinerja otak Anda juga, sehingga tercipta keseimbangan dalam tubuh anda. Berikut ini adalah beberapa cara efektif untuk meningkatkan kinerja otak Anda:

1. Hindari Minuman Beralkohol

Dimanapun alkohol merupakan pengaruh buruk bagi tubuh kita, termasuk juga otak. Sebuah penelitian menunjukan bahwa dengan meminum alkohol akan merusak otak Anda dan mencegahnya untuk pulih kembali. Meskipun ada penelitian yang dilakukan di Jepang terhadap pria yang terbiasa meminum sake (alkohol dalam jepang) secara teratur satu hari sekali  memiliki fungsi kognitif yang lebih baik di masa tuanya dibandingkan dengan mereka yang tidak minum sama sekali. Tetapi tetap saja jika Anda meminumnya secara berlebihan akan memperlemah reaksi dan daya ingat otak Anda.

2. Belajar

Mungkin Anda tidak percaya bahwa kegiatan sederhana seperti belajar dapat meningkatkan kinerja otak. Perlu Anda ketahui bahwa ketika sedang belajar, Anda juga sedang meningatkan potensi otak. Karena saat Anda belajar, otak Anda sedang memproses hal-hal baru dan menyimpannya dalam ingatan. Oleh karena itu jika Anda tertarik akan sesuatu, cobalah untuk selalu mempelajarinya. Jadikanlah belajar sebagai sebuah kebiasaan bagi Anda.

3. Meningkatkan Konsentrasi

Konsentrasi sangatlah penting dalam meningkatkan kinerja otak. Anda semua mungkin sudah tahu akan hal ini. Tetapi mungkin Anda belum menyadari bahwa ada beberapa hal yang dapat mengganggu konsentrasi Anda. Misalnya Anda ingin melakukan sebuah kegiatan, lalu kegiatan itu Anda batal lakukan. Hal ini pasti akan terus mengganggu pikiran Anda ketika beraktifitas. Sehingga menyebabkan konsentrasi terhadap kegiatan Anda menurun. Biasakan untuk selalu menyelesaikan apa yang ada dalam pikiran Anda, agar tidak mengganggu aktifitas Anda yang lain.

4. Menggali Ingatan

Pasti banyak hal yang telah Anda lalui sampai sekarang ini, saking banyaknya mungkin beberapa hal telah terlupakan oleh Anda. Hal ini bisa terjadi karena Anda kurang melatih kinerja otak. Karena itu biasakanlah untuk menggali ingatan Anda dengan cara melihat lagi catatan tentang masa lalu yang Anda miliki. Otak merupakan sebuah mesin ingatan bagi Anda, jadi biasakanlah ia bekeja supaya tidak berkarat.

5. Meningkatkan Keterampilan

Segala hal yang Anda lakukan secara berulang-ulang akan memberikan rangsangan mental yang baik bagi otak Anda. Sehingga menyebabkan meningkatnya keahlian dan pengetahuan Anda. Jadi mulai sekarang tingkatkanlah keterampilan Anda dengan melakukan banyak kegiatan dan ulanglah hal yang menurut Anda sulit. Hal ini akan meningkatkan keterampilan diri  sejalan juga dengan kinerja otak Anda.

6. Mencoba Hal Baru

Seorang ahli neurobilogy pernah mengatakan bahwa mencoba berbagai hal baru dan menemukan cara baru dalam berpikir akan meningkatkan fungsi daerah otak yang kurang aktif. Sehingga sering dianjurkan agar Anda untuk mencoba keluar dari kebiasaan cara berpikir Anda selama ini. Dan mencoba untuk melakukan berbagai hal baru. Dengan melakukan hal ini akan meningkatkan kinerja otak Anda.

7. Bermain dan Bekerja

Seimbangkanlah antara kegiatan bekerja dan bermain Anda. Karena tanpa kepuasan pribadi maka kinerja otak Anda akan berkurang dan menyebabkan Anda tidak bisa mengerjakan seseuatu secara maksimal. Kepuasan diri dapat Anda lakukan dengan melakukan hal yang menurut Anda baik dalam melakukannya, seperti bermain sepakbola, musik, atau hobi Anda sendiri. Atau Anda dapat memasukan unsur-unsur yang Anda suka kedalam dunia kerja. Hal ini merupakan kunci dalam dalam memadukan kejeniusan dan talenta Anda kedalam pekerjaan.

8. Berolahraga yang Teratur

Sebuah penilitian mengemukakan bahwa orang yang banyak melakukan latihan fisik akan memiliki kinerja otak yang lebih baik. Hal ini bisa Anda terapkan dalam kehidupan Anda. Cobalah untuk selalu berolahraga yang teratur, olahraga yang dapat Anda nikmati dan tidak terpaksa Anda lakukan. Karena dapat mempengaruhi knerja otak. Misalnya, seperti lari pagi dan senam sehat.

9. Bergabung Dengan Sebuah Komunitas

Dengan bergabung dengan sebuah komunitas akan menciptakan peluang Anda untuk berinteraksi dengan banyak orang dan mencoba banyak hal baru yang belum pernah lakukan. Dengan mengenal banyak orang juga akan mebuat Anda dapat bertanya akan sesuatu hal atau masalah yang belum Anda pahami. Berkumpullah dengan orang-orang dari berbagai bidang sehingga mampu mendorong Anda untuk terus maju dan berkembang.

10.Terapi Alternatif Gelombang Otak

Jika hal yang saya sampaikan diatas telah Anda lakukan dan Anda merasa bahwa kinerja otak Anda belum bekerja secara maksimal, hal ini dapat Anda atasi dengan melakukan Terapi Gelombang Otak. Terapi Gelombang Otak ini memanfaatkan tehnologi terbaru berbentuk brainwave yang dikemas dalam cd musik yang dapat dengan mudah Anda dengarkan di sela-sela kegiatan Anda. Anda dapat mencoba suatu produk Terapi Gelombang Otak terbaru yang telah dikembangkan oleh tim kami profesional kami yaitu Terapi Otak Brain Booster.

0 komentar:

Posting Komentar